RPP Daring Seni Budaya Kelas 9 SMP Semester 1&2 Terbaru

Kherysuryawan.id – Perangkat pembelajaran daring seni budaya kelas 9 SMP semester 1 dan semester 2 revisi terbaru.

Sahabat guru dimanapun berada, selamat berjumpa kembali di postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan beberapa file perangkat pembelajaran khusususnya perangkat pembelajaran RPP yang dapat digunakan oleh guru mata pelajaran seni budaya untuk membantu dalam melakukan proses pembelajaran dengan menggunakan model mengajar daring.

 


Seperti kita ketahui bahwa saat ini dimasa pendemi ini hampir semua sekolah melakukan pembelajaran secara daring maupun luring maka dalam pelaksanaannya guru pun dalam mempersiapkan RPP juga harus menyiapkan dan membuat RPP daring. Bagi anda yang mungkin sudah memiliki format RPP daring maka sudah tidak susah lagi dalam membuat RPP daring namun bagi guru yang sama sekali belum pernah membuat RPP daring maka pastinya membutuhkan sebuah referensi.

 

Oleh sebab itulah melalui kesempatan kali ini saya akan membagikan file RPP daring khusus untuk mata pelajaran seni budaya yang dapat digunakan pada pembelajaran kelas 9 SMP baik untuk semester 1 dan juga untuk semester 2. Jadi RPP daring yang akan saya bagikan diisini sudah lengkap dan anda bisa menjadikannya sebagai sebuah referensi dala membuat RPP daring lainnya.

 

Belajar seni budaya sangatlah penting bagi siswa, pada pembelajaran seni budaya dapat dilakukan secara terpadu dan utuh. Keterpaduan dan keutuhan mengandung arti bahwa di dalam kompetensi dasar mengandung suatu keahlian tertentu sehingga dalam pelaksanaannya haruslah utuh diajarkan sehingga siswa dapat menguasai keterampilan, pengetahuan serta sikap dalam karya seni rupa, seni musik, seni tari atau teater.

 

Pembelajaran seni budaya menekankan pada pendekatan belajar siswa aktif. Siswa diajak dan berani untuk mencari sumber belajar yang tersedia di lingkungan sekolah, rumah atau tempat tinggal serta masyarakat. Mata pelajaran Seni Budaya merupakan mata pelajaran yang membahas mengenai karya seni estetis, artistik, dan kreatif yang berakar pada norma, nilai, perilaku, dan produk seni budaya bangsa melalui aktivitas berkesenian.

 

Adapun Ruang lingkup mata pelajaran Seni Budaya memiliki empat aspek diantaranya yaitu :

-        Seni Rupa yang meliputi apresiasi seni rupa, estetika seni rupa, pengetahuan bahan dan alat seni rupa, teknik penciptaan seni rupa, pameran seni rupa, evaluasi seni rupa, dan portofolio seni rupa.

-        Seni Musik yang meliputi apresiasi seni musik, estetika seni musik, pengetahuan bahan dan alat seni musik, teknik penciptaan seni musik, pertunjukan seni musik, evaluasi seni musik, dan portofolio seni musik.

-        Seni Tari yang meliputi apresiasi seni tari, Estetika seni tari, Pengetahuan bahan dan alat seni tari, teknik penciptaan seni tari, pertunjukkan seni tari, evaluasi seni tari, dan portofolio seni tari.

-        Seni Teater yang meliputi apresiasi seni teater, estetika seni teater, pengetahuan bahan dan alat seni teater, teknik penciptaan seni teater, pertunjukkan seni teater, evaluasi seni teater, dan portofolio seni teater. Pada jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama/ Madrasah Tsanawiyah (SMP/ MTs) memuat pengenalan teknik dasar, menyusun naskah, merancang, dan mementaskan pantomim.

 

Dalam membuat RPP daring seni budaya maka seorang guru harus dapat menyesuaikan antara materi dengan tujuan yang akan di capai pada pembelajaran tersebut. Jadi apabila guru seni budaya mengajarkan ke empat aspek tersebut diatas maka wajib untuk memasukkan keempat aspek tersebut ke dalam RPP daring yang akan di buatnya. Nah melalui postingan ini saya telah menyiapkan RPP daring seni budaya kelas 9 SMP semester 1 dan semester 2 yang juga telah memuat ke empat aspek yang telah dijelaskan diatas.

 

Bagi anda bapak dan ibu guru yang mengajar mata pelajaran seni budaya serta sedang membutuhkan file RPP daring seni budaya kelas 9 SMP semester 1 dan file RPP daring seni budaya kelas 9 SMP semester 2, maka anda dapat memiliki filenya secara gratis yang telah saya siapkan di bawah ini :

 

RPP DARING SENI BUDAYA KELAS 9 SEMESTER 1

-          RPP Daring 1 (Disini)

-          RPP Daring 2 (Disini)

-          RPP Daring 3 (Disini)

-          RPP Daring 4 (Disini)

 

RPP DARING SENI BUDAYA KELAS 9 SEMESTER 2

-          RPP Daring 1 (Disini)

-          RPP Daring 2 (Disini)

-          RPP Daring 3 (Disini)

-          RPP Daring 4 (Disini)


Bagi anda yang telah mengambil file RPP daring seni budaya kelas 9 SMP semester 1 dan semester 2 diatas maka perlu anda ketahui bahwa semua file yang saya bagikan diatas telah disimpan dalam format word jadi anda bisa menggunakannya dengan mudah serta bisa anda jadikan sebagai bahan referensi dalam membuat RPP lainnya selain itu anda juga bisa melakukan pengeditan sesuai kebutuhan anda masing-masing.

Sekian dan Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel