Rangkuman Informatika Kelas 8 Bab 3 Kurikulum Merdeka

Kherysuryawan.id – Rangkuman Materi Informatika Kelas 8 SMP Bab 3 “Teknologi Informasi dan Komunikasi” Pada Kurikulum Merdeka.

Halo sahabat kherysuryawan, selamat berjumpa kembali pada website pendidikan ini. Pada kesempatan kali ini admin akan membahas seputar materi pelajaran yang akan di pelajari pada kurikulum merdeka yaitu mata pelajaran Informatika.

 


Perlu untuk di ketahui bahwa mata pelajaran informatika merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang akan di pelajari nantinya pada kurikulum merdeka. Materi yang akan dipelajari didalamnya yaitu seputar ilmu Komputer sehingga mata pelajaran ini hampir sama dengan mata pelajaran TIK yang pernah di pelajari pada kurikulum sebelumnya.

 

Disini admin akan memberikan rangkuman atau ringkasan materi untuk mata pelajaran informatika kelas 8 SMP kurikulum merdeka khususnya materi pada Bab 3 tentang Teknologi Informasi dan Komunikasi. Materi yang akan di pelajari di kelas 8 ini merupakan penguatan dan kelanjutan dari materi informatika yang perlah di pelajari di kelas 7 SMP kurikulum merdeka.

 

Pada materi informatika kelas 8 Bab 3 “Teknologi Informasi dan Komunikasi” disini admin telah menyiapkan rangkuman/ringkasannya yang mana hasil ringkasan ini bersumber dari buku teks pelajaran informatika kelas 8 SMP kurikulum merdeka. Untuk lebih memudahkan anda dalam mempelajari materi informatika di kelas 8 Bab 3 ini anda juga bisa mempelajarinya melalui beberapa sumber atau referensi lainnya yang ada di internet.

 

Baiklah untuk anda yang membutuhkan rangkuman materi informatika kelas 8 SMP Bab 3 “Teknologi Informasi dan Komunikasi” yang akan dipelajari pada kurikulum merdeka maka di bawah ini sajian materinya :

 

Bab 3 Teknologi Informasi dan Komunikasi

Tujuan pembelajaran untuk elemen Teknologi Informasi dan Komunikasi kelas VIII adalah peserta didik mampu:

1.     memahami struktur dari konten dan fitur utama aplikasi pengolah kata, pengolah lembar kerja, dan presentasi;

2.     membuat laporan dengan menyalin dan memindahkan konten dari dari satu aplikasi ke aplikasi lain yang dirancang sebagai satu paket aplikasi, yaitu aplikasi perkantoran;

3.     merangkum, mengevaluasi, dan menyimpulkan beberapa bahan bacaan dalam bentuk digital (“file”) yang berbeda format, dan merefleksikan isinya;

4.     menggunakan laboratorium maya untuk eksplorasi dan belajar mandiri dalam menunjang mata pelajaran lainnya.

 

Pembelajaran TIK pada tingkatan ini terkait tiga hal berikut.

1. Mengenal aplikasi sebagai “objek” belajar.

2. Mengoperasikan aplikasi

3. Memanfaatkan aplikasi

 

1. Mengenal aplikasi sebagai “objek” belajar

a.       Aplikasi sebagai sebuah “artefak” (barang), program komputer yang akan mengolah data yang spesifik. Data yang diolah oleh aplikasi mempunyai struktur.

 

b.       Aplikasi sebagai sekumpulan fitur layanan, yang disediakan untuk dimanfaatkan oleh pengguna. Fitur disajikan sebagai sekumpulan menu hierarkis untuk memproses data yang secara spesifik. Lihat contoh fitur aplikasi office yang ada pada buku guru kelas VII yang akan menjadi panduan sejauh mana fitur perlu diajarkan untuk suatu tingkatan pendidikan.

 

Jika aplikasi diibaratkan sebagai mobil, kedua hal di atas dapat dijabarkan sebagai berikut.

a.       Mengenali bahwa sebuah mobil terdiri atas mesin, kerangka bodi mobil, roda, spion, setir, perlengkapan lainnya. Setiap bagian mobil dapat didekomposisi menjadi bagian-bagian lebih rinci yang tidak diuraikan di sini. Kerangka bodi mobil terdiri atas pintu, jendela, ruang duduk, bagasi, dll.

a.       Fitur utama mobil dicerminkan dari setir untuk mengendalikan arah, kopling, gas, rem. Masing-masing mempunyai fungsi tersendiri dan ada yang dapat dikombinasikan. Selain fitur utama, mobil menyediakan fitur seperti musik, radio, air conditioner, dll. yang merupakan asesoris tambahan.

 

2. Mengoperasikan aplikasi

Mengoperasikan aplikasi, yaitu mempunyai “sense” atau memiliki kemampuan kognitif dan perasaan bermakna untuk memakai fitur dan mengenali data. Pada tahap mengoperasikan, peserta didik melakukan eksplorasi dengan tujuan mampu mengoperasikan. Peserta didik “bermain” dengan fitur dan data, untuk mengenal aplikasi bukan hanya sebagai objek/artefak, tetapi sebagai suatu artefak yang berfungsi. Pada contoh mobil, setelah mengenal bagian-bagian mobil, peserta didik diajak untuk memulai “menyetir”, test drive, menjalankan mobil. Mobil tidak hanya sebagai benda, tetapi difungsikan sesuai layanan yang disediakan. Pada tahap mengoperasikan, seseorang yang baru belajar menyetir masih akan sibuk dengan “menyetir” ketimbang mencapai tujuan mengapa harus menyetir, dan mau ke mana saya menyetir. Tahapan terakhir, yaitu menyetir bukan karena mencoba, adalah tahapan ketiga yang diuraikan berikut ini. Pemakaian aplikasi dapat dipelajari dari tutorial di internet.

 

3. Memanfaatkan aplikasi

Memanfaatkan aplikasi: memanfaatkan aplikasi, selalu terkait dengan Berpikir Komputasional (BK) karena perlu mempertimbangkan bagaimana memanfaatkan aplikasi secara efisien dan optimal untuk menyelesaikan suatu tugas.

 

Pemanfaatan aplikasi pada hakikatnya ialah memetakan suatu artefak komputasional menjadi artefak aplikasi bergantung pada konteks. Misalnya, jika laporan tersebut disajikan menjadi dokumen MS Word (untuk laporan resmi), yang kemudian harus dipresentasikan (memakai MS Power Point), kontennya sama, tetapi disajikan dengan cara lain, menjadi objek yang lain. Teks pada Power Point harus dipadatkan dan dinyatakan sebagai butir-butir (poin-poin) penting, bukan berupa teks berbentuk paragraf. Teks pada Power Point merupakan pernyataan ringkas yang justru bukan kalimat lengkap. Sebaliknya, teks pada MS Word umumnya merupakan teks yang ditulis dengan tata bahasa yang benar, apa pun bahasanya.

 

Menyampaikan suatu presentasi menggunakan sebuah laporan dalam format word bukan hal yang tepat dan akan sulit dimengerti. Sebuah presentasi pada hakikatnya bukan membaca melainkan menjelaskan abstraksi yang disajikan dalam slides, untuk dilengkapi dengan penjelasan. Presentasi berbeda dengan laporan yang penggunaannya ialah untuk dibaca mandiri dan dipahami dari apa yang dibaca, bukan dari presentasi.

 

Konsep Perangkat Lunak Aplikasi dan Fitur Utama Aplikasi

Aplikasi dapat diibaratkan sebagai sebuah alat seperti sepeda. Sepeda dibuat dengan tujuan untuk membantu pengemudinya untuk mencapai tujuan tertentu, mengantarkan barang tertentu, dll.

saat menggunakan sepeda, orang perlu menggunakannya dengan efektif dan efisien. Ketika ingin mencapai tujuan tertentu, jalur perjalanan bisa dipilih dengan jarak terpendek, atau waktu tempuh tercepat. Sepeda dapat didekomposisi menjadi bagian (komponen) yang lebih kecil dan rinci, seperti setang, sadel, roda, gir, dll. Komponen tersebut bisa merupakan komponen dengan kegunaan utama atau kegunaan tambahan. Hal tersebut bisa dianalogikan sebagai fitur (kemampuan) perangkat lunak pada aplikasi.

 

Sebagai sebuah aplikasi yang juga merupakan perkakas atau alat bantu (tools), setiap aplikasi dirancang untuk membantu penggunanya untuk menyelesaikan pekerjaannya.

Aplikasi mempunyai objek utama yang dikelola, misalnya: aplikasi pengolah kata digunakan untuk mengelola teks atau kata, aplikasi paint mengelola objek berupa berbagai bentuk yang dapat gabungkan membentuk gambar.

 

Pembuatan Laporan

Pembuatan sebuah laporan atau file lain seperti presentasi, infografis, poster, dll. sering kali merupakan gabungan konten hasil dari aplikasi yang berbeda. Sebuah laporan bisa berisi tabel hasil perhitungan yang kompleks, yang akan efisien jika dikerjakan dengan menggunakan aplikasi pengolah lembar kerja. Laporan juga bisa berisi gambar, musik, atau video yang harus menggunakan aplikasi khusus.

 

Merangkum Narasi Dari Konten Digital

Betapa internet memiliki banyak informasi digital dalam berbagai bentuk. Ada informasi dalam bentuk video, gambar, hiperteks, teks dalam bentuk berbagai format file, animasi, dll.

 

Sebagai contoh, salah satu konten informasi dari situs wikipedia sebagai ensiklopedia berbasis crowdsourcing yang dikerjakan oleh banyak orang. Wikipedia saat ini telah menjadi sumber informasi bagi banyak orang.

 

Merangkum narasi merupakan proses melakukan abstraksi, merangkum, mengevaluasi, dan menyimpulkan, yang merupakan keterampilan penting yang harus dikuasai oleh peserta didik di abad ke-21.

 

Eksplorasi Laboratorium Maya

Dengan kehadiran komputer, koneksi, dan internet yang makin cepat, laboratorium pun dapat dibuat secara maya. Laboratorium ini sangat berguna ketika kita tidak dapat melaksanakan penelitian di lapangan karena pandemi atau keterbatasan alat.

 

laboratorium maya ialah salah satu produk informatika (merupakan artefak komputasional). Lab maya dikembangkan sebagai perangkat lunak dengan cara dan teknik tertentu dengan proses rekayasa (engineering).

 

Berikut ini soal dan pembahasan seputar materi yang ada di bab 2 :

1. Cara apa yang bisa digunakan untuk mengintegrasikan konten dari aplikasi lain ke Word? (Jawaban bisa lebih dari satu)

 

Jawaban :

a. Perintah Potong dan Tempel

b. Insert gambar

c. Menggunakan hasil tangkapan layar

 

2. Gunting/tempel adalah suatu mekanisme yang efisien dan mudah. Kemudahan tersebut terkadang membuat kita terlena sehingga menyebabkan kesalahan, yaitu:

 

Jawaban :

a. Ada hal yang perlu untuk diperbaiki ketika menyesuaikan dengan laporan baru, dan kita terkadang lupa untuk melakukan itu. Kita harus selalu mengingat bahwa gunting/tempel harus dicek kesesuaiannya dengan laporan baru.

b. Gunting/tempel yang merupakan karya orang lain, bisa menyebabkan pelanggaran hak cipta (plagiarisme/plagiat).

 

Demikianlah sajian materi pada mata pelajaran informatika kelas 8 Bab 3 “Teknologi Informasi dan Komunikasi” pada pembelajaran di kurikulum merdeka. Bagi anda yang ingin mengetahui materi lengkapnya maka anda bisa mendapatkan informasinya pada buku teks pelajaran informatika kelas 8 kurikulum merdeka dan bagi anda yang ingin mendapatkan filenya maka silahkan dapatkan di bawah ini :

 

  • BUKU GURU & SISWA INFORMATIKA KELAS 8 KURIKULUM MERDEKA (DISINI)

 

Sekian informasi mengenai ringkasan/rangkuman materi pelajaran informatika kelas 8 Bab 3 yang berjudul “Teknologi Informasi dan Komunikasi” yang bisa admin kherysuryawan bagikan pada kesempatan kali ini semoga dapat membantu rekan pendidikan yang membutuhkan informasi seputar materi yang akan di pelajari pada mapel informatika kelas 8 Bab 3 kurikulum merdeka.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel